Ngeri! Desa Ini Tarik Wisatawan Dengan Legenda Vampir


Kisah vampir memang banyak bertebaran di timur Eropa termasuk di Serbia. Sebagaimana dilansir dari detikTravel dari beragam sumber, Senin (19/3/2018) desa ini bernama Desa Zarozje di Kota Bajina Basta, pedalaman Serbia. Desa ini dikenal sebagai tempat lahirnya Vampir serbia yang melegenda.

Vampir dikenal sebagai mahluk jahat yang membunuh korbannya dengan menghisap darah. Cerita vampir sudah dikenal semenjak tahun 1880, ketika diperkenalkan kembali oleh penulis Serbia Milovan Glisic di dalam bukunya 'After Ninety Years'. Sava Savanovic merupakan mahluk gaib yang dipercaya ada oleh warga Zarozje.

Ngeri! Desa Ini Tarik Wisatawan Dengan Legenda Vampir

Legenda mengatakan Sava Savanovic membunuh kekasihnya karena dia menolak untuk menikah. Kemudian Sava menghantui sebuah pabrik penggilingan di Sungai Rogacica. Mereka percaya, siapapun yang masuk ke dalam pabrik ini, nantinya akan dimangsa oleh Sava.

Pabrik penggilingan ini tetap beroperasi sampai ditahun 1950-an untuk memenuhi kebutuhan warga sampai akhirnya pabrik ini ditutup. Bangunan tua ini semakin dimakan usia, dan ambruk. Tidak ada yang berani merekontruksi atau membangun ulang. Entah karena mereka takut dimangsa Sava Savanovic, entah karena apa.

Pada tahun 2012, bangunan penggilingan ini benar-benar ambruk. Walikota dan kepala desa pun membuat peringatan untuk orang-rang yang tinggal di wilayah tersebut untuk waspada karena vampir yang berada di pabrik tersebut akan mencari tempat lain untuk menetap. Bisa jadi juga dia akan mencari korban baru untuk dimangsa.

Pernyataan ini membuat heboh, bahkan diberitakan oleh media-media internasional. Setelah kehebohan tersebut, ternyata pernyataan ini dibuat untuk menarik wisatawan berkunjung ke Desa Zarozje.

Dalam sebuah wawancara pada tahun 2012, Walikota Vujtic mengungkapkan dia tidak takut jika ditertawakan oleh orang-orang di luar Serbia. Karena memang di Desa Zarozje, kepercayaan tentang adanya vampir memang ada.

Semenjak adanya pernyataan ini, jumlah wisatawan yang datang ke Serbia semakin meningkat. Banyak orang-orang yang penasaran dengan keberadaan penggilingan dan juga cerita vampir yang melegenda di Desa Zarozje.

Bila traveler berkunjung ke desa ini, saat memasuki desa akan ada plang yang jika diartikan ke bahasa Indonesia 'Tempat Vampir Pertama di Serbia'. Juga nantinya traveler bisa melihat gambar-gambar vampir, berupa pria berpakaian tradisional dengan mulut bertaring dan mengeluarkan darah. Selain itu bisa juga berkunjung ke bekas penggilangan yang dipercaya menjadi tempat tinggalnya vampir.[1]

0 Response to "Ngeri! Desa Ini Tarik Wisatawan Dengan Legenda Vampir"

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel