12 Cara Mudah Membangun Loyalitas Pelanggan Melalui Pelayanan Istimewa

Totalitas Bagimana Membangun Loyalitas Pelanggan melalui pelayanan


Menjalankan bisnis merupakan usaha yang termasuk sulit, ada banyak hal yang harus dikelola, tetapi salah satu hal paling penting yang harus diupayakan adalah membangun kesetiaan pelanggan. Karena sebagian besar pembelian datang dari pelanggan tetap (80% pembelian dilakukan oleh 20% pelanggan), yang perlu Saudara pelajari tidak hanya cara mendatangkan pembeli, tetapi bagaimana membuat mereka terus kembali. Cara terbaik untuk mengupayakan hal ini adalah memastikan bahwa Saudara memberi apa yang diinginkan pelanggan, memperlakukan mereka dengan baik, dan membuat mereka senang. Jika Saudara dapat melakukan hal itu, Secara tidak langsung Saudara akan menciptakan basis pelanggan yang setia. Berikut Totalitas Bagimana Membangun Kesetiaan Pelanggan Agar Loyal  Bagian 1 :

1 Menyediakan Layanan Pelanggan yang Istimewa
Ciptakan kesan walaupun dalam bisnis kecil, Pelanggan cenderung berpikir bahwa bisnis kecil menyediakan layanan pelanggan yang istimewa. Menurut mereka pelayanan bisnis kecil lebih baik, dan bahwa si pemilik tahu dan mengerti tentang bisnis dan pelanggannya.

Caranya : Pastikan Saudara hadir secara teratur dan aktif terlibat dalam operasi bisnis sehari-hari, walaupun Saudara juga harus melakukan banyak pekerjaan di belakang layar.
Pelanggan menghargai apabila mereka mengetahui siapa pemilik usahanya
Tunjukkan dengan jelas kepada pelanggan bahwa semua orang yang bekerja untuk Saudarabenar-benar mengetahui produk atau jasa Saudara  dan latih karyawan Saudarauntuk dapat mengantisipasi kebutuhan pelanggan.

Sebagai contoh, jika Saudaramemiliki toko buku, tunjuk satu individu karyawan sebagai ahli yang lumayan mumpumi untuk area tertentu. Contoh Paijo adalah ahli Pengetahuan umum, Lasinem adalah ahli sastra, dan sebagainya. Mereka dapat menunjukkan hal ini, dan pelanggan akan langsung mengetahui kepada siapa mereka harus bertanya bila mencari bantuan. Ongkrey brow

2 Ciptakan pengalaman “NYAMAN seperti di rumah sendiri”.
Saudara harus berusaha menciptakan lingkungan yang ingin dikunjungi pelanggan, dan di mana mereka merasa nyaman.  Sebagai contoh, jika Saudaramemiliki toko buku bekas, pertimbangkan untuk mendesain ulang area di toko Saudarauntuk menjadi “sudut membaca”, dengan sofa dan kursi yang nyaman. Pertimbangkan untuk menawarkan kue gratis buatan sendiri.

3 Ingatlah pelanggan Saudara atau sebut namanya dengan sapaan yang baik dan sopan.
Sesibuk apa pun Saudaramengelola bisnis, pelanggan Saudara hampir selalu akan merespons dengan baik bila mereka menyadari bahwa Saudara mengenali mereka dan bahwa Saudaramengetahui siapa mereka. Sebagai contoh, lakukan usaha terbaik untuk menyambut pelanggan yang Saudara kenal dengan menyapa namanya: “Ibu arlin, senang bertemu ibu lagi”.

4 Ingatlah detail tentang pelanggan Saudara
Pelanggan juga kemungkinan ingin terus berbisnis dengan Saudarajika Saudaraberupaya mengingat informasi tentang kesukaan mereka, pembelian mereka yang lalu, dan bahkan detail tentang kehidupan pribadi yang mereka ceritakan pada Saudara  Sebagai contoh, ketika Ibu Puri memasuki toko, Saudaradapat mengatakan, “Apa keponakan Saudara suka buku dongeng yang Saudarabeli kemarin untuk ulang tahunnya?” Kecuali bila Saudaramemiliki ingatan yang luar biasa, mungkin Saudaraperlu memiliki semacam sistem untuk menuliskan detail-detail tersebut. Pastikan Saudarameninjaunya secara teratur

5 Dengarkan pelanggan Saudara
Walaupun Saudara harus reseptif mendengar keluhan dan persoalan pelanggan, Saudara dan karyawan juga harus tanggap dengan pujian pelanggan. Sebagai contoh, jika pelanggan mengagumi kue cokelat baru yang Saudara masukkan dalam menu di restoran Saudara, Saudara bisa yakin untuk terus menawarkannya yang akan mereka hargai, dan Saudara juga dapat membuat makanan penutup baru dengan rasa yang mirip dan menurut Saudaraakan mereka sukai.

6 Sampaikan kepada pelanggan bagaimana Saudara bekerja untuk mereka.
Pelanggan hampir selalu ada dalam pikiran Saudara  tetapi mungkin Saudara jarang berada dalam pikiran mereka. Mempromosikan pencapaian dan memberi tahu apa yang sedang Saudara lakukan untuk pelanggan bukanlah termasuk membual. sebaliknya, itu merupakan praktik bisnis yang bagus! Kirim pembaruan via buletin kepada pelanggan, melalui situs web atau Twitter, hubungi lewat telepon, dll. Sebagai contoh, Saudaradapat menelepon pelanggan untuk memberi tahu bahwa pesanan buku khususnya sedang dikirim, dua hari lebih awal dari jadwal. Atau Saudara dapat mengirim surel untuk mengumumkan pengenalan .

7 Manfaatkan kata-kata tertulis.
Untuk pelanggan setia, Saudara mungkin perlu mempertimbangkan untuk mengirim ucapan tertulis atau kartu terima kasih untuk pembelian dan kesetiaan mereka. Saudara juga dapat mengirim ucapan kepada pelanggan terbaik bila mereka melintas dalam pikiran Saudara  Sebagai contoh, jika Saudara pengusaha katering dan telah bekerja sama dengan satu keluarga untuk beberapa acara sebelumnya, Saudaradapat mengirimkan ucapan seperti berikut: “Yth. Keluarga Paijo, Saya mengetahui bahwa putri Saudara lulus universitas dengan penghargaan—selamat! Beri tahu kami bila Saudara membutuhkan bantuan untuk mengatur perayaan. Okey Bray….. lanjut

8 Hubungi pelanggan untuk meniindak lanjuti.
Pelanggan kemungkinan besar akan terkesan dengan tingkat pelayanan dan komitmen, jika Saudaramemprioritaskan tindak lanjut.

Hubungi pelanggan untuk mengetahui apakah pelayanan yang mereka terima sesuai dengan yang diharapkan. Apakah mereka puas dengan  yang mereka lakukan di toko ?.
Saudara dapat memanfaatkan momen ini untuk meminta saran perbaikan, tetapi Saudarajuga dapat mendapat referensi untuk bisnis lain. Tanyakan kepada pelanggan apakah mereka bersedia mereferensikan jasa Saudara pada teman dan keluarga mereka.

9 Jadilah pengusaha yang dapat diandalkan.
Dalam upaya membangun kesetiaan pelanggan, lakukan semua yang Saudara bisa lakukan untuk memperoleh reputasi sebagai pengusaha yang melakukan tepat seperti yang Saudara katakan.

Sebagai contoh, Saudara atau karyawan Saudara harus berusaha keras untuk tidak pernah terlambat memenuhi janji, untuk mengirim barang dengan tepat dan pada waktunya, untuk memberi estimasi biaya yang akurat, untuk memberi estimasi waktu proyek yang akurat, dan sebagainya.

10 Peganglah kata-kata Saudara
Pelanggan juga akan melihat dan memperhatikan bahwa Saudaramenghargai komitmen dan janji Saudara  dan bahwa Saudarajuga mememenuhi kebijakan bisnis mengenai pengembalian dan garansi. Kata-kata akan menyebar jika Saudaradan karyawan Saudara gagal memenuhi harapan pelanggan atau jika Saudara tidak menepati kata-kata atau kebijakan toko Saudara  Ini tidak hanya akan meningkatkan kemungkinan Saudara kehilangan pelanggan yang sudah ada, Saudara akan lebih sulit mengembangkan basis pelanggan.

11 Fleksibel dalam batas wajar dan mengutamakan masa depan
Saudara mungkin memiliki kebijakan yang ketat untuk tidak menerima pengembalian barang yang sudah dibeli, atau Saudara tidak mengembalikan uang muka untuk bisnis katering akan tetapi, Saudara harus tahu kapan saat yang tepat untuk membelokkan peraturan demi keuntungan jangka panjang.

Sebagai contoh, jika keluarga Paijo telah bekerja sama dengan Saudara untuk menyediakan jasa katering bagi reuni keluarga mereka selama lima tahun terakhir, tetapi mereka harus membatalkan pesta kelulusan putri mereka, Saudara harus benar-benar mempertimbangkan untuk mengembalikan uang muka dalam upaya mempertahankan bisnis dengan mereka di masa depan.

12 Berikan hadiah kepada pelanggan terbaik Saudara
Lihatlah apakah Saudara dapat menemukan celah dalam anggaran untuk sedikit dana yang dapat digunakan untuk memberi hadiah atau tanda penghargaan kepada pelanggan yang paling setia. Saudara tidak perlu mengeluarkan  banyak untuk membuat mereka terkesan.


Sebagai contoh, jika Saudaramemiliki restoran dan keluarga Paijo mempunyai kebiasaan berkumpul pada hari Jumat malam selama bertahun-tahun, pertimbangkan untuk membelikan karangan bunga khusus untuk makan malam ulang tahun yang dapat mereka bawa pulang. Perlu diketahui bahwa sekarang pelanggan sudah semakin biasa menceritakan pengalaman mereka dengan suatu jasa kepada orang lain yang baik maupun yang buruk. Keluarga Paijo kemungkinan akan menceritakan pada teman-teman mereka tentang betapa baik perlakuan yang mereka terima di tempat Saudara

Sekian Totalitas Bagimana Membangun Loyalitas Pelanggan Bagian 1. Semoga mudah dipahami dan di Aplikasikan dalam kegiatan berbisnis Saudara. Salam MASYIS Blog lokal Kebumen.

Sumber Pendukung :
forbes.com/sites/alexlawrence
about.americanexpress.com/news
sba.gov/blogs
allbusiness.com/slideshow
entrepreneur.com/article
blog.kissmetrics.com/
wiki how/



0 Response to "12 Cara Mudah Membangun Loyalitas Pelanggan Melalui Pelayanan Istimewa"

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel